IQNA

Al-Azhar: Komunitas Internasional Melindungi Situs-Situs Suci Palestina

11:37 - February 23, 2021
Berita ID: 3475085
TEHERAN (IQNA) - Pengawas Pusat Islam Al-Azhar Mesir meminta komunitas internasional untuk melindungi situs-situs suci di tanah itu dari kebijakan rezim Zionis yang secara ilegal membangun permukiman Yahudi di wilayah Palestina.

Russia Today melaporkan, pengawas anti-ekstremisme pusat Islam Al-Azhar Mesir, mengutuk rencana rezim Zionis untuk membangun sekitar 3.000 unit rumah di tanah Gereja Ortodoks di pinggiran Beit Safafa.

Dalam pernyataan persnya, pengawas Al-Azhar menggambarkan rencana pemukiman Israel sebagai pelanggaran yang jelas terhadap semua perjanjian dan resolusi yang menekankan penjagaan tanah Palestina dan gereja-gereja Kristen.

Pusat itu menekankan bahwa Israel menargetkan semua warga Palestina untuk mengubah realitas demografis di Quds demi para pemukim Zionis.

Pengawas Al-Azhar menolak kebijakan rezim Zionis yang menyerang situs-situs suci Palestina, baik Islam maupun Kristen, yang paling baru adalah insiden teroris di mana seorang penduduk ekstremis mencoba membakar Gereja Al-Jathmaniya di Quds.

Pengawasan Al-Azhar meminta komunitas internasional untuk melawan kebijakan-kebijakan pemukiman yang melanggar hukum internasional dan untuk melindungi situs-situs suci Palestina. (hry)

 

3955472

captcha