IQNA

China Peringatkan Kaum Muslim Supaya Mengenyampingkan Islam

15:03 - May 29, 2016
Berita ID: 3470408
CHINA (IQNA) - China peringatkan kaum muslim negara ini, terkhusus muslim Uighur yang tinggal di Xinjiang supaya mengenyampingkan ajaran-ajaran Islam dan komitmen dengan sistem Marxis.

Menurut laporan IQNA seperti dikutip dari Indian Express, Xi Jinping, direktur partai Komunis China dan Presiden negara ini memperingatkan umat muslim terkait hal ini dalam sebuah konferensi nasional.

Dia dengan tegas memperingatkan pemerintah China supaya tidak menunjukkan sikap toleransi dan bersahabat terhadap Islam kepada masyarakat China,dan supaya jangan pernah melibatkan diri mereka dalam konflik sentimen yang tidak diafirmasi oleh partai Komunis China!

Demikian juga presiden China meminta masyarakat negara ini untuk tidak berupaya menggadaikan nilai dan ideologi-ideologinya di hadapan Islam atau agama lainnya!

Para pejabat tinggi partai Komunis China lainnya dalam konferensi ini juga mengklaim bahwa Islam tengah menciptakan bahaya di sebagian kawasan negara ini dan menciderai negara ini di hadapan pengaruh para ekstremis.

Mereka dengan dukungan semua aspek akan sikap Presiden kepada masyarakat memperingatkan supaya berhati-hati terhadap sentimen Islam seperti tendensi produk-produk halal.

Mereka menegaskan bahwa produk-produk halal akan tetap dilarang di China, karena simbol diskriminasi dan perpecahan.

http://iqna.ir/fa/news/3501574

Kunci-kunci: china ، islamofhobia
captcha