IQNA

Peluncuran Musholla Khusus Para Peziarah Penyandang Tunanetra dan Tunarungu di Masjidil Haram

11:42 - February 23, 2021
Berita ID: 3475086
TEHERAN (IQNA) - Ruang sholat khusus untuk jamaah haji dan peziarah tunanetra dan tunarungu telah didirikan di halaman Masjidil Haram, di mana berbagai layanan disediakan, termasuk fasilitas perjalanan dan penggunaan penerjemah bahasa isyarat untuk khotbah dan pelajaran.

Gate.ahram melaporkan, pengurus urusan Masjidil Haram dan Masjid Nabawi mengumumkan bahwa lembaga tersebut telah melakukan segala upaya untuk menyediakan layanan yang dibutuhkan oleh para peziarah dan jamaah tunarungu dengan memperhatikan keadaan khusus mereka.

Lembaga tersebut menekankan bahwa mereka telah menggunakan staf khusus untuk memberikan layanan teknis, kemanusiaan dan keamanan kepada kelompok tersebut sehingga para peziarah dapat melakukan ibadah mereka di haram Ilahi dengan mudah dan nyaman.

Di muhsolla khusus untuk tunanetra dan tuna rungu, terdapat penerjemah bahasa isyarat untuk khotbah, pelajaran dan fatwa, dan area yang ditunjuk untuk tunanetra dan tunarungu dibersihkan dan didesinfeksi sebelum dan sesudah setiap salat, di mana air Zamzam serta perlengkapan perawatan Covid-19 juga disediakan disitu.

Faisal al-Joudi, kepala Departemen Kebutuhan Khusus Direktorat Jenderal Urusan Haramain al-Syarifain juga mengatakan: “Di musholla ini, menghafal dan membaca Alquran dan tafsir makna-makna Alquran juga diajarkan dan pertanyaan-pertanyaan religi para peziarah dijawab serta layanan disediakan untuk mempermudah pergerakan jamaah tunarungu.” (hry)

 

3955532

captcha